Friday 31 January 2020

Manajemen Piutang (Siklus Piutang yang Baik)

Piutang ini bisa timbul dari taransaksi pembelian toko ke agen atau distributor, masing-masing toko memiliki siklus piutang yang berbeda-beda. Piutang yang cukup tinggi sangat berdampak buruk dan sangat mempengaruhi perputaran usaha. Sebab bila piutang ini tersendat efek bagi salesmen juga tidak bagus dalam masalah gaji dan omset juga sangat berpengaruh.

Umunnya siklus piutang ini selama 30 hari,dan ini berbeda masing-masing untuk jenis toko, diperlukan analisa piutang yang bagus untuk mengklasifikasikan toko yang tepat untuk mendapatkan piutang selama 30 hari. Di lapangan hal ini banyak sekali permasalahan yang dialami , contohnya saja terkait limit dari jumlah piutang toko, jangka waktu (TOP) toko, dan piutang yang belum lunas.

Kontrol terhadap piutang ini sangat penting, untuk jenis-jenis toko besar biasanya dibuat suatu perjanjian atau alat bantu manual, misalkan kita membuat invoice manual terlebih dahulu untuk pesanan toko, jika sudah mencapai limit tertentu kita terbitkan invoice sistem dan pada saat penagihan toko sudah siap membayar dan tidak terkena limit jika toko tersebut ada pesanan kembali. Cara demikian sebenarnya tidak dibenarkan, tetapi jika kita buat perjanjian terlebih dahulu dengan toko, kontrol piutang ini sangat bagus efeknya masa piutang toko menjadi lama dan dalam penagihan pun tidak menjadi kendala. Untuk jenis toko yang besar, biasanya pesanan bisa mecapai lebih dari 10 kali pesanan, ini normalnya mungkin bisa lebih, Nah cara diatas merupakan cara yang efektif untuk mempersingkat top toko dan siklus piutang menjadi aman.

Untuk jenis- jenis toko memang berbeda-beda, kita harus jeli menganalisa toko, misalnya toko yang jumlah pesanannya 10 juta keatas dan sudah menjadi langganan kita perlu diberi kelonggaran dalam piutang dengan syarat memili jaminan keamanan tertagihnya piutang. Untuk jenis toko yang surat pesananya kisaran 500 sampai satu juta ini perlu perlakuan khusus, jika toko ini masih baru kita harus memperketat nilai piutangnnya, kenapa demikian biasanya toko yang jenis seperti ini sangat rawan piutang tidak tertagih, kita harus lebih ekstra dalam hal penagihan dan pedekatan yang persuasif.

Hal yang perlu mendapatkan perhatian adalah,
  1. Mampu menganalisa kekuatan pembayaran toko.
  2. Jangka waktu piutang jangan sampai lebih dari yang telah disepakati oleh toko dan penjual.
  3. Alat bantu khusus untuk jenis-jenis toko yang pesannya diatas limit toko tersebut, untuk menghindari otorisasi atau tidak dapat menambah jumlah pesanan kembali.
  4. Pendekatan yang intensif untuk jenis toko yang lebih dari jangka waktu masa penagihan.
Uraian singkat ini diambil dari pengalaman yang didapatkan dilapangan, semoga bisa membatu.

Thursday 30 January 2020

Team Yang Solid


Jalur distribusi sangatlah rentan terhadap pelayanan terhadap customer, setiap toko pasti menginginkan barang yang mereka beli cepat sampai. Ini merupakan salah satu tantangan yang dihadapi perusahaan distributor. Karena efek dari keterlambatan dalam pengiriman barang ketoko sangatlah berbahaya, pengalaman penulis yaitu jika barang pesanan itu datang terlambat barang yang dibeli bisa dibatalkan.

Banyak faktor yang membuat pelayanan terhadap pembeli ini tidak sesuai harapan, faktor tersebut antara lain, bagian lapangan yang kurang cepat menyampaikan pesanan dari toko, banyaknya orderan masuk dari toko, kurangang tanggap bagian kantor dalam pembagian tugas.

Solusinya dari semua faktor diatas adalah harus terbentuknya team yang solid, dengan kerjasama yang baik antar sesama departemen kendala-kendala dilapangan maupun dikantor dapat diminimalkan. Dengan team yang solid ini dapat membentuk karakter yang saling melengkapi antar divisi, selain itu mereka sangat ketergantungan dengan yang lain. Selain itu kita harus memiliki alat bantu kerja, dengan alat bantu kerja ini dapat menjadikan pegangan jika terjadi masalah dapat dengan cepat mencari jalan keluarnya.

Masing-masing divisi harus sadar akan tugas dan tanggung jawabnya, jika lalai menjalankan fungsi dan tanggung jawabnya maka team yang solid sangat susah akan terbentuk. Harus ada satu kordinator untuk menegahi masing-masing divisi ini, jika tidak masing-masing divisi ini akan jalan sendiri-sendiri tanpa kontrol yang jelas.

Team yang solid tanpa didukung dengan tanggung jawab, tidak akan berhasil, dan ini dampaknya sangat berpengaruh terhadap aset perusahaan.


Semoga Uraian singkat ini bermanfaat.


Wednesday 29 January 2020

Berkarya Tiada Henti

Dunia marketing tidak akan ada habisnya dengan kata inovasi tiada henti. Produk dalam dunia marketing setiap detik, menit, jam, hari berganti hari pasti ada perubahan dalam hal desain, nilai, maupun harga dari produk tersebut. Hal ini merupakan suatu strategi menaikkan level market, yang awalnya mungkin dari ritail ke level supermarkat. 
Distribusi produk dari tingkat retail banyak macamnya, namun dari sisi ciri khas, rasa, desain, ini mungkin ada beberpa yang memperhatikan hal ini. Tak ayal orang pernah berkata yang barang ini yang penting laku dipasaran. Hal ini sih sah-sah saja anggapan orang terhadap suatu barang, namun untuk jaminan masa yang akan datang dan kekuatan dari produk ini masih menjadi pertanyaan besar, apakah dapat bertahan hingga lama, atau cuma hitungan  tahun. 
 Masa ini dalam media masa tentunya menjadi saksi, raksasa dunia perdagangan banyak yang gulung tikar, mungkin salah satu akar masalahnya "Berkarya tiada henti", ini merupakan pendapat penulis saja, tidak dapat dijadikan rujukan juga dalam dunia marketing. Kuncinya adalah jika kita seorang pengusaha jangan sampai kita lelah untuk bereksperimen terhadap produk yang akan dijual, karena nilai riset pasar ini sangatlah tinggi ga main-main dalam menghabiskan cost tentunya.
Berkarya tidaklah mengenal waktu, setiap saat kita sebagai seorang pegusaha harus memiliki terobosan baru, sehingga memiliki ciri khas yang berbeda dengan pesaing-pesaing lainnya dalam dunia perdagangan. 
Yang paling penting adalah selalu mengaitkan segala sesuatu itu kepada  Allah, karena tanpa Ridho-Nya usaha kita tidak akan menjadi baik dan terus berkembang. Terus berdoa dan berusaha semaksimal mungkin untuk mewujudkan satrategi-strategi kita dalam dunia usaha.

Tuesday 28 January 2020

Tantangan dalam Bisnis "Strategi Marketing" 1






Sebagai seorang pengusaha kita harus melihat sebuah tantangan dalam berbisnis itu merupakan sesuatau yang harus dihadapi dan kita dapat melihat dari posisi yang bernilai positif saja. Sebab jika sebuah tantangan itu dilihat dari nilai yang negatif dapat berdampak buruk buat bisnis yang kita jalankan. Apa itu yang dimaksud tantangan, dalam dunia bisnis tentunya banyak sekali macam-macam tantangan, misalnya saja masalah marketing, masalah modal, produk , lawan usaha, dan masih banyak lagi macamnya.


Marketing, mislanya salah satunya, pada posisi ini poinnya ada pada cara penawaran barang terhadap agen, konsumen. Tolak ukur dalam tantangan ini adalah masalah bagaimana penyampaian kita terhadap pembeli produk kita. Apakah sudah sesuai dengan apa yang kita inginkan atau malah pembeli merasa terganggu dengan penawaran yang kita lakukan terhadap pembeli besar maupun eceran. Dalam dunia marketing banyak sekali cara-cara untuk melariskan atau menjual produk kita agar terlihat sangat menarik dimata pembeli. Tata cara yang harus dibangun adalah cara penyampaian kita, sikap kita, dan melihat kondisi toko atau calon pembeli kita, tidak dapat kita melakukan penawaran produk kita jika calon pembeli kita lagi sibuk atau dalam kondisi tempat pembeli kita lagi ramai dan terlihat sibuk. Hal ini dapat menjadi masalah yang sangat serius jika kita main menawarkan barang kita, tentunya pembeli kita tidak akan mendengarkan apa yang kita tawarkan dan bahkan bisa jadi kita bakal diusir oleh pembeli kita.

Solusinya kita harus dapat menganalisa kondisi pasar tentunya, misal terkait msalah waktu, kita harus mendapat melihat peluang ini dimana waktu-waktu senggang toko tersebut dan kita dapat memanfaatkan kondisi ini. Kita datang lebih awal mungkin ke toko agar kita dapat langsung bertemu dengan pemilik toko tersebut. Bisa juga kita bikin janji dengan pemilik toko, jadi pemilik toko dapat meluangkan waktu untuk berdiskusi dengan kita.

Biasanya calon pembeli ini akan tertarik dengan dengan barang-barang promosi kita, ini juga merupakan salah satu senjata kita pada saat menawarkan produk kita.

Ini merupakan salah satu contoh tantangan bisnis yang dilihat dari segi strategi Marketing dan solusinya agar penjualan kita lebih meningkat lagi.


Semoga Bermanfaat..


Monday 27 January 2020

Pencegahan Virus Menurut Islam







Dalam dekade masa ini media masa lagi buming dalam kaitannya Virus Corona. Virus ini konon sangat mematikan dan sudah menyebar dinegeri cina, khususnya daerah wuhan. korban yang mati akibat dari virus ini sudah melebihi 10 orang, dan daerah Wuhan china sudah disolasi oleh pihak otoritas setempat agar tidak ada yang keluar dan masuk dari dan keluar dari wilayah tersebut.


Bagaimana  islam memandang masalah ini ???

Virus pada zaman Nabi sebenarnya sudah ada, dan bagaimana pencegahannya pada saat zaman nabi

Rasulullah bersabda, "Jika kalian mendengar tentang wabah-wabah di suatu negeri, maka janganlah kalian memasukinya. Tetapi jika terjadi wabah di suatu tempat kalian berada, maka janganlah kelian meninggalkan tempat itu," (Hadits Riwayat Bukhari dan Muslim)

ini merupakan salah satu pencegahan yang diajarkan Nabi kepada kita untuk mencegah tersebarnya penyakit tersebut.

Semoga Artikel singkat ini bermanfaat.